Datang di hari terakhir Pameran, Minggu 27 Nov 2011, jam 2 siang, terasa sepi dengan pengunjung, ada beberapa stand yang kosong (sudah).
Pameran ini diclaim terbesar untuk Yogya dan Jateng, namun saya tak dapati hal-hal yang menarik kecuali megahnya stand Keramik dan Sanitari, dengan mengusung nama teknologi saya berharap mendapat banyak hal tentang material bahan bangunan yang inovatif. Rupanya tidak.
Justru yang menarik adalah stand 3 Universitas terkemuka yang ada di Yogyakarta, yakni UGM, UII dan Atmajaya. Tapi sayangnya saya tidak memiliki waktu yang cukup dan kamera yang stabil buat merekam karya-karya mereka yang ajaib.
Dan adalagi yang menarik perhatian adalah stand InteriCAD yang mengusung teknologi gambar yang instant, sayangnya kompetitor macam ArchitecturalCAD dan ArchiCAD tidak tampil disana, seandainya ada setidaknya disisi teknologi penggambaran dan presentasi Jogja Expo kemarin dapat mengobati penasaran saya.
Terbesar dan termegah? Rasanya tidak deh, kalau isi dari materinya hanya segitu
Periksa promonya di web http://jogjaindobuildtech.com/
Yk, 29 Nov 2011